Kunjungan Pengimbasan Sekolah Adiwiyata ke GRIDUTA

Pada hari Kamis, 7 November 2024, Tim Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Semarang melaksanakan kunjungan penting dalam rangka pengimbasan SMP Negeri 2 Tengaran ke sekolah SD Jatirejo dan SMP N 2 Suruh, dalam rangka mewujudkan sekolah Adiwiyata Mandiri. Kunjungan ini bertujuan untuk mengevaluasi upaya sekolah dalam menerapkan prinsip-prinsip keberlanjutan dan pelestarian lingkungan.

Salah satu pencapaian yang diunggulkan adalah program pengelolaan sampah, dimana sekolah telah berhasil memperkecil jumlah sampah yang masuk ke TPA dengan menerapkan sistem daur ulang dan kompos. Tim DLH kabupaten Semarang secara khusus melakukan inspeksi ke fasilitas pengelolaan sampah sekolah, dan memberikan apresiasi atas upaya yang telah dilakukan.

Setelah melakukan evaluasi menyeluruh, Tim DLH Kabupaten Semarang memberikan umpan balik positif terhadap upaya sekolah dalam mempromosikan kesadaran lingkungan dan penerapan prinsip Adiwiyata. Mereka menekankan pentingnya upaya berkelanjutan dalam mempertahankan status Adiwiyata sekolah, serta memberikan rekomendasi untuk perbaikan kecil yang dapat dilakukan untuk meningkatkan efektivitas program.

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp
Telegram

Tinggalkan komentar